Dalam Rangka Kegiatan Pemberian Makanan Bergizi Gratis, KASAL bersama Danpuspomal Turut Sidak Dapur Di Seskoal

Nasional, TNI / Polri166 Dilihat

MEDIA MATARAKYATNEWS || SULUT, 19/01/2025 – Dalam rangka pelaksanaan kegiatan pemberian makanan bergizi gratis, Kepala Staf Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali bersama Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Laut (Danpuspomal) Laksamana Muda TNI Samista, S.H. Turut sidak kondisi dan keadaan dapur di Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Seskoal), Selasa (14/01/2025).

Baca Juga  BANDARA VVIP IKN TELAN DANA Rp. 4.2 TRILIUN, JUSTRU TAK BISA DIGUNAKAN UNTUK RAKYAT ATAU MASYARAKAT. KHUSUS TAMU PENTING NEGARA

Dalam kegiatan tersebut turut hadir, Danpuspomal Samista bersama KASAL Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali dan beberapa Pejabat Utama Markas Besar Angkatan Laut (Mabes AL), serta Panglima Komando Utama (Pangkotama) TNI AL. Untuk memastikan dapur yang digunakan untuk menyiapkan makanan bergizi gratis, sudah di jalankan dengan baik.

Dalam penyampaiannya, KASAL mengatakan bahwa kegiatan ini sudah dimulai sejak tanggal 13 Januari 2025, dan akan terus berlanjut setiap hari selama jam sekolah. Kegiatan ini direncanakan akan diselenggarakan juga ke seluruh jajaran TNI Angkatan Laut diseluruh wilayah Nusantara. “Pungkasnya.

Baca Juga  Rekomendasikan Perbaikan Pengadaan Barang Dan Jasa, Ketua KPK Lakukan Rapat Koordinasi Dengan LKPP

RED-MATARAKYATNEWS
Nicxon A.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *