Polres Nabire Gelar Program “Hallo Dik” di SD Negeri 01 Kotalama untuk Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas

MEDIA MATARAKYATNEWS || Nabire Papua Tengah, Rabu 13 November 2024 โ€“ Dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas di kalangan generasi muda, Satlantas Polres Nabire melalui Unit Kamseltibcar mengadakan kegiatan edukasi “Hallo Dik” bersama siswa-siswi SD Negeri 01 Kotalama. (Rabu 13 November 2024) pukul 09.30 wit

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Nabire, AKP Didit Permadi, S.T.K, S.I.K, didampingi oleh Kanit Kamseltibcar AIPTU Nanto dan Ba Unit Kamseltibcar BRPKA Galih A. Prasetiyo, S.H.

Baca Juga  Salud. Peduli Penguna Jalan Polres Minahasa Utara Berinisiatif Menambal Jalan Berlubang di Bundaran Zero Point Matungkas

Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak sekolah dasar mengenai pentingnya disiplin berlalu lintas dan keselamatan saat berkendara.

Dalam sesi tersebut, tim dari Polres Nabire menyampaikan beberapa materi utama, antara lain:

Keselamatan Berlalu Lintas
Memberikan pemahaman awal tentang pentingnya menjaga keselamatan diri dan orang lain dalam berkendara.

Aturan Batas Usia Berkendara
Menjelaskan tentang ketentuan usia minimal untuk berkendara agar siswa memahami pentingnya memenuhi persyaratan berkendara yang sesuai dengan hukum.

Baca Juga  KODIM 1705/NABIRE Gelar Kegiatan Wawasan Kebangsaan Dalam Rangka Opster TNI Terpadu di Daerah Otonomi Baru Papua Tahun 2024

Penggunaan Helm
Menekankan penggunaan helm bagi pengendara motor sebagai perlindungan utama bagi keselamatan kepala.

Kelengkapan Kendaraan
Menjelaskan tentang pentingnya memiliki surat-surat kendaraan lengkap dan kelengkapan kendaraan lainnya sesuai peraturan yang berlaku.

Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas
Mengajak para siswa menjadi pelopor keselamatan dengan menerapkan perilaku disiplin berlalu lintas di lingkungan keluarga dan masyarakat.

AKP DIDIT PERMADI, S.T.K, S.I.K. menyampaikan “harapannya agar kegiatan ini dapat membentuk kesadaran sejak dini di kalangan pelajar mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas, Kami ingin anak-anak memahami bahwa tertib berlalu lintas tidak hanya untuk keselamatan pribadi, tapi juga keselamatan semua orang di jalan,” ujarnya.

Baca Juga  Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Pencabulan Anak di Bawah Umur ke Kejaksaan Negeri Nabire

Dengan adanya kegiatan ini, “Polres Nabire berharap siswa-siswi SD Negeri 01 Kotalama dapat menjadi generasi yang peduli dan berperan aktif dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas, sekaligus menularkan semangat keselamatan kepada keluarga dan masyarakat sekitar.” Jelas AKP DIDIT PERMADI, S.T.K, S.I.K.

 

RED-MATARAKYATNEWS

Editor : JN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *