Sambang Bhabinkamtibmas Polsek Nabire Barat di Kompleks Banyuwangi Kampung Bumi Raya

MEDIA MATARAKYATNEWS || Nabire Papua Tengah โ€“ Bhabinkamtibmas Polsek Nabire Barat Brigadir Joko Hadi Purwanto, laksanakan giat sambang di Kampung Bumi Raya tepatnya di kompleks Banyuwangi. (Selasa 19 November 2024 pukul 09.00 WIT.)

Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Joko mengunjungi pekarangan milik Bapak Sunar, yang terletak di kawasan kompleks Banyuwangi dengan luas tanah sekitar 75 x 100 meter, Bapak Sunar memanfaatkan pekarangannya untuk menanam berbagai jenis tanaman bergizi.

Baca Juga  Lamtamal VIII Manado Ambil Andil Dalam Menyukseskan Acara Internasional Waterski Dan Wakeboard Federation (IWWF)

Beberapa jenis tanaman yang telah berhasil tumbuh subur di pekarangan tersebut antara lain ketimun, cabe, tomat, dan buah naga.

Brigadir Joko Hadi Purwanto menyampaikan “apresiasi terhadap usaha warga yang telah memanfaatkan lahan untuk mendukung ketahanan pangan keluarga, serta mendorong warga lain untuk mengikuti langkah serupa dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan lokal.”

Baca Juga  Dandim 1705/Nabire Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Bintara dan Tamtama Personil Kodim 1705/Nabire Tahun 2024

“Kegiatan sambang ini juga bertujuan untuk meningkatkan kedekatan antara polisi dan masyarakat serta menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkungan sekitar.” Jelas Brigadir Joko Hadi Purwanto

“Diharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, hubungan silaturahmi antara polisi dan warga semakin erat, serta terwujudnya lingkungan yang lebih aman dan sejahtera.” Tutup Brigadir Joko Hadi Purwanto

Baca Juga  Polda Sulsel Gelar Minggu Kasih Di Gereja Toraja Di Bulu Bulu Mandai ,Warga Minta Polisi Hadir Saat Macet

 

RED-MATARAKYATNEWS

Editor : Jainudin Ngangalo

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *