Sambut Sukacita Natal 2024. Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan Manado Adakan Ibadah Pra Natal di Rumah Kediaman Gubernur Sulut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE 

MEDIA MATARAKYATNEWS || MANADO – 17/12/2024 – Menyambut sukacita Natal 2024, Jemaat kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan Manado mengadakan Ibadah Pra Natal di kediaman Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE di Kelurahan Sario Tumpaan Kecamatan Sario Kota Manado. Selasa, (17/12/2024) Malam.

Ibadah Pra Natal dihadiri oleh seluruh Pelsus Penatua dan Diaken GMIM Petra Sario Tumpaan Manado bersama seluruh anggota Kolom XII Jemaat GMIM Petra Sario Tumpaan Manado.

Baca Juga  Mencekam. Aparat Malaysia Tembak 5 WNI di Perairan Tanjung Rhu. 1 Orang Tewas, 3 Mengalami Luka Berat, dan Satu Orang Lainnya Dalam Kondisi Kritis. Berikut Kronologisnya;

Ketua Jemaat GMIM Petra Sario Tumpaan, Pdt. Eva Karamoy Monginsidi, S,Th. M.Th pimpin langsung Acara Ibadah Pra Natal Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan di rumah kediaman Gubernur Sulut Yulius Selvanus.

“Suasana menjelang hari Raya Natal tahun 2024 ini mari kita maknai dengan “Damai sejahtera dan selalu mengucap syukur dalam segala hal dan menjalani hari Natal ini dengan kesejukan dan ketenangan untuk menjadi terang bagi banyak orang” Ucap Pdt. Eva Karamoy Monginsidi, M,Th.

Baca Juga  Hasil Imbang Euro 2024 Swiss vs Jerman: Skor 1-1

Di kesempatan tersebut Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, SE dalam sambutannya mengatakan, sebagai Gubernur terpilih di Sulawesi Utara saya mengucap syukur kepada Tuhan Yesus kita masih diberikan kesempatan dalam melaksanakan ibadah Pra Natal Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan Manado dengan dengan penuh hikmat dan sederhana. ucapan terima kasih kepada Ibu Pendeta Eva Karamoy Monginsidi, M,Th yang telah memimpin ibadah malam hari ini bersama Pelsus dan seluruh Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan Manado. ujar Gubernur Yulius Selvanus”.

Baca Juga  Benarkah Perkataan Mendagri Lebih Tinggi Dari UU Pilkada?

Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus,SE didampingi Ibu Anik Wandriani bersama keluarga mengucapkan “Selamat Menyambut Hari Natal 25-12-2024 kepada seluruh Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan dan para tamu undangan yang hadir”.

Acara Pra Natal Jemaat Kolom XII GMIM Petra Sario Tumpaan berlangsung dalam suasana penuh khidmat.

RED-MATARAKYATNEWS

Editor : Nj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *