Kasat Lantas Polres Nabire Serahkan Barang Bukti Curanmor Kepada Pemilik Yang Sah

NABIRE, TNI / Polri40 Dilihat

MEDIA MATARAKYATNEWS || Nabire, Papua Tengah – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Nabire, kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Pada hari Jumat, 31 Oktober 2025, sekitar pukul 10.00 WIT.

Bertempat di Penjagaan Satlantas Polres Nabire, Kasat Lantas Polres Nabire IPTU Exaudio P. Raja Hasibuan, S.TrK., M.H., didampingi Kanit Gakkum IPDA Satrio D. Soetrisno, menyerahkan satu unit sepeda motor hasil tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) kepada pemilik yang sah.

Kendaraan yang diserahkan adalah sepeda motor Honda Supra X dengan nomor polisi AB 4276 TX milik Ibu Meliana N., warga Kelurahan Siriwini. Motor tersebut sebelumnya dilaporkan hilang pada Minggu, 26 Oktober 2025, sekitar pukul 01.00 WIT di area parkiran kos-kosan di Jalan Gagak, Kelurahan Siriwini.

Dalam kesempatan itu, Ibu Meliana menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya kepada jajaran kepolisian.

“Saya sangat berterima kasih kepada Satlantas Polres Nabire, yang telah menemukan dan mengembalikan motor saya. Saya tidak menyangka motor yang hilang bisa ditemukan kembali,” ujar Meliana dengan rasa haru.

Kasat Lantas Polres Nabire, IPTU Exaudio P. Raja Hasibuan menjelaskan bahwa sepeda motor tersebut diamankan oleh personel Satlantas saat melakukan penyelidikan kasus tabrak lari di Jalan R.E. Martadinata, Siriwini, tepatnya di belakang RSUD Nabire. Setelah dilakukan pemeriksaan dan pencocokan data laporan kepolisian, kendaraan itu diketahui masuk dalam daftar laporan kehilangan.

“Saat anggota melakukan penyelidikan, kami menemukan sepeda motor tanpa identitas yang jelas. Setelah dicek, ternyata motor itu merupakan hasil curanmor dan milik warga Siriwini,” ungkap IPTU Exaudio.

Lebih lanjut, IPTU Exaudio menyampaikan bahwa hingga saat ini, Satlantas Polres Nabire telah berhasil mengembalikan sebanyak 20 unit sepeda motor hasil curanmor kepada pemiliknya dalam kurun waktu empat bulan sejak ia menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Nabire.

“Ini merupakan wujud pelayanan dan tanggung jawab kami kepada masyarakat. Kami akan terus berupaya menindaklanjuti setiap laporan kehilangan kendaraan hingga tuntas,” tegasnya.

Penyerahan barang bukti kendaraan bermotor hasil curanmor kepada pemiliknya yang sah berlangsung hingga pukul 10.45 WIT dan berjalan dalam keadaan aman, tertib, serta lancar.

RED-MATARAKYATNEWS
JN. Ngangalo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *