Babinsa Nabire Besuk Warganya Yang Sedang Sakit

Papua Tengah70 Dilihat

MEDIA MATARAKYATNEWS || Nabire ~ Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan menunjukkan kepedulian terhadap kesejahteraan warga, Babinsa Koramil 1705-01/ Nabire, Serka Sigit Adyta, mengunjungi salah seorang warganya yang sedang sakit, Ibu Petrik, di Kampung Yaro Kabupaten Nabire

Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk perhatian dan solidaritas Babinsa terhadap kondisi kesehatan warganya yang sudah beberapa hari sakit akibat Kecelakaan, merasa sangat terharu dan mengapresiasi kedatangan Serka Hendra yang datang untuk memberikan dukungan moral dan semangat.

Baca Juga  Polsek Yaur Sambangi Masyarakat di Kampung Akudiomi Untuk Meningkatkan Kamtibmas Menjelang Pilkada Serentak

โ€œSebagai Babinsa, saya merasa memiliki tanggung jawab untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam keadaan seperti ini. Kami ingin warga merasa bahwa mereka tidak sendirian, dan kami akan selalu siap membantu kapan saja,โ€ ujar Babinsa.

Selama kunjungan tersebut, Babinsa memberikan motivasi dan semangat kepada Ibu Petrik, sekaligus mengingatkan keluarga untuk terus memberikan perhatian lebih pada pemulihan kesehatan pasien.

Baca Juga  Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti Kasus Penggelapan atau Penipuan di Kejaksaan Negeri Nabire

โ€œKehadiran Babinsa dalam kehidupan masyarakat sangat berarti. Selain menjaga keamanan, mereka juga selalu peduli dengan kondisi kesehatan dan kesejahteraan warganya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin TNI untuk membina hubungan yang baik antara TNI dan masyarakat, serta menunjukkan kepedulian sosial terhadap warga di wilayah binaannya.(*)

 

RED-MATARAKYATNEWS

Editor : Jainudin Ngangalo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *