MEDIA MATARAKYATNEWS || TIMIKA – Organisasi Papua Merdeka (OPM) Ancam lakukan operasi militer kepada Pemerintah Indonesia apabila Indonesia membangun pos-pos militer yang di klaim wilayahnya.
Menurut Panglima OPM Kodap Yampi Lekagak Telenggen, pihaknya telah melakukan pertemuan pasukan di puncak jaya, dan pertemuan tersebut dihadiri oleh Komandan Operasi Umum OPM, beserta seluruh pasukannya di wilayah itu.
Pertemuan tersebut membahas terkait penolakan terhadap pembangunan pos-pos militer Indonesia di wilayah operasi mereka. Merekapun kemudian mengancam akan melancarkan operasi jika pemerintah Indonesia tetap memaksakan pendirian pos tersebut.
“Jika pembentukan pos militer dilakukan, maka seluruh pasukan TPNPB di Puncak Jaya siap bertempur melawan militer Indonesia,” ujar Juru birara TPNPB Sebby sambom dalam siaran pers, Minggu, (6/4) pagi. di kutip fajar Papua
Sementara itu, Lekagak Telenggen menyebut telah menyerukan perlawanan lebih luas di seluruh tanah Papua.
Menurut Lekagak, bahwa konflik bersenjata telah terjadi di Intan Jaya, Puncak Jaya, dan Sinak, serta akan meluas ke 36 Komando Daerah Pertahanan (Kodap) di Papua.
“Perang adalah solusi untuk merebut kemerdekaan Papua dari pendudukan ilegal Indonesia. Semua kelompok bersenjata harus bersatu dan melanjutkan perjuangan,” tegas Lakegak”.
RED MATARAKYATNEWS
Jhony W