Sambut Kedatangan Kapal Perang Perancis, KRI REM-331 Laksanakan Latihan Bersama

Berita, Nasional142 Dilihat

MEDIA MATARAKYATNEWS || SULUT, 27/01/2025 – Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Raden Eddy Martadinata-331, Sambut Kedatangan Kapal Perang Prancis FS Forbin D-620, dengan lakukan latihan bersama Passing Exercise (Passex), Di Laut Bali, Jakarta, Sabtu (25/01/2025).

Kedatangan Kapal Perang Prancis ini dalam rangka misi Lintas Damai di perairan Indonesia sekaligus melakukan latihan bersama. Dalam Latihan itu, KRI REM-331 yang dikomandani oleh Kolonel Laut (P) Arief Kurniawan Hertanto, memimpin pelaksanaan Passing Exercise. Latihan tersebut mencakup Basic Tactical Maneuvering Exercise (TACMAN), Replenishment at Sea (RAS), Approach Exercise, hingga Photo Exercise (PHOTOEX).

Baca Juga  Biro Informasi Pertahanan Setjen Kemhan RI, Terima Kunjungan Pejabat Unit Museum Nasional Indonesia

Pada kesempatan tersebut, Komandan KRI REM-331 mengatakan bahwa latihan ini bukan sekadar unjuk kemampuan dan profesionalisme kedua Angkatan Laut, tetapi juga merupakan bentuk diplomasi maritim dalam rangka memperkuat hubungan antara Indonesia dan Prancis.” Ujarnya.

Latihan ini merupakan tradisi TNI AL dalam menyambut kapal perang asing yang memasuki perairan Indonesia. Momen latihan ini ditutup dengan farewell speech dari masing-masing komandan kapal sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas terselenggaranya latihan dengan baik.

Baca Juga  Babinsa Napan Bantu Percepatan Pembangunan Gereja Nazaret di Kampung Maidey

RED-MATARAKYATNEWS
Nicxon A.S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *