Setelah di Lantik Plt. Hukum Tua Desa Tatelu Dkn. Rossiena A. Angkouw, SE Lakukan Gebrakan Gelar Rapat Perdana bersama Perangkat Desa Tatelu 

MEDIA MATARAKYATNEWS || TATELU, 27/05/2024 – Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Tatelu adakan Pertemuan Perdana yang diadakan di Kantor Hukum Tua Desa Tatelu bersama Perangkat-perangkat Desa.

Acara yang dibuka oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Tatelu Indra Nelwan, Kemudian Rapat di awali dengan ibadah bersama yang dipimpin langsung oleh Pdt. Arsye Wolah, S.Th

Rapat Perdana ini, Pejabat Hukum Tua Desa Tatelu Dkn. Rossiena Anashtasya Angkouw, SE mendengarkan langsung terkait laporan kerja dari seluruh perangkat desa.

Baca Juga  Majelis Taklim As-Syakur PEMULIA Dompet Dhuafa Minut Kembali Lakukan Pengajian Rutin Mingguan di Sekretariat Desa Tatelu

Dalam rapat membahas Laporan dan kinerja yang di sampaikan oleh masing-masing Kepala Jaga, dari kepala jaga 1 – 6, Kasie dan Kaur Perencanaan terkait APBDes 2024, terkait BLT Kaur Umum menyampaikan ada beberapa Data Penerima BLT yang belum di masukan oleh Kepala Jaga.

Plt. Hukum Tua Desa Tatelu Dkn. Rossiena Anashtasya Angkouw, SE dalam sambutannya mengatakan bahwa kita bersama-sama  bersinergi untuk bisa memajukan Desa Tatelu yang sama-sama kita cintai ini. ucapnya”.

Baca Juga  Jaga Kebersihan Wilayah dan Lingkungan (JGKWL). Jufri Lihawa : Mari Torang Jaga Kebersihan Lingkungan Bersama Khususnya Desa Kema Tiga Jaga Dua

Lanjut Angkouw memang masih banyak pekerjaan rumah yang belum terselesaikan, hanya saja saya sebagai Plt Hukum Tua harus siap. dan akan melanjutkan Program-program Desa yang sudah berjalan maupun belum berjalan, prioritas kedepan PAD dan BUMDES, karena beberapa hal yang harus di atur kembali, kemudian pembangunan fisik seperti contoh; Balai Desa yang sudah Bocor-Bocor dan membutuhkan perbaikan. Pungkasnya”.

Indra Nelwan Sekdes Tatelu juga menyampaikan apa yang menjadi program lanjutan, dan akan mengevaluasi program kerja Pejabat sebelumnya,  serta tanggung jawab pemerintah desa agar bisa memenuhi apa yang menjadi kebutuhan masyarakat. tutur Indra”.

Baca Juga  Rapat Rutin Akhir Bulan Laskar Merah Putih Markas Cabang Minahasa Utara

Hadir dalam rapat bersama Perangkat Plt. Hukum Tua Desa Tatelu Dkn. Rossiena Anashtasya Angkouw, SE, Sekdes Indra Nelwan, Bendahara , Kaur Umum, Kaur Kesra, Kaur Pelayanan, Kaur Pemerintah, Kaur Keuangan, Kaur TA/Umum, Pala/Meweteng, Linmas. (*)

RED-MATARAKYATNEWS

CS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *