Nasib Sopir Truck yang sudah Antri Berjam-Jam Di SPBU, Berujung Tidak Mendapatkan Jatah Solar Subsidi, Begini Penjelasan Operator SPBU

Manado560 Dilihat

MANADO – SULUT// Media MatarakyatNews.com, 19/12/2023 – Pertamina memberlakukan Skema Full QR dalam pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis Solar, ini dilakukan sebagai upaya dalam mewujudkan penyaluran subsidi yang lebih tepat sasaran.

Ditengah sulitnya mendapatkan solar yang harus antri berjam-jam bahkan seharian, ada saja ulah oknum yang sengaja mempermainkan para sopir yang memegang Barcode pembelian Solar Subsidi. Program pertamina yang sudah baik, tapi di salah gunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga  YKAKI Adakan Sosialisasi dan Edukasi; Meningkatkan Kesadaran Deteksi Dini Tanda Kanker Serta Gangguan Tumbuh Kembang Pada Anak

Seperti yang di kisahkan seorang sopir truck berinisial NP (tidak ingin di sebutkan namanya). Saya sudah antri berjam – jam di SPBU Pertamina Pall 2 Manado tanggal 17/12/2023, sekitar pukul 08:48. tiba giliran saya untuk mengisi ternyata Barcode saya sudah terpakai, atau sudah di pakai orang lain pada pukul 06:30. Dan Operator Pertamina mengatakan 5 jam lagi baru boleh mengisi. Menurutnya bagaimana bisa barcode saya yang pegang, kok orang lain bisa pakai. ungkapnya binggung”.

Baca Juga  Sekprov Sulut Steven Kepel Resmi di Tahan Polda Sulut Terkait Kasus Dana Hibah Sinode GMIM

Menurut NP hal ini bukan baru sekali ini terjadi, sudah beberapa kali terjadi. baru saat ini saya ungkapkan ke Media MatarakyatNews, karena saya sangat kecewa dengan hal ini. Bagaimana tidak saya sudah antri berjam-jam tapi ujungnya saya tidak dapat Solar. kata Dia sedih”.

Saya mohon kepada pertamina agar bisa memperhatikan hal ini, karena hal ini terlihat sepele namun bagi kami para sopir ini masalah besar. karena kami sopir yang fokus untuk mencari nafkah untuk anak dan istri akhirnya terhambat dengan antrian Panjang dan Barcode sudah di pakai orang lain. Terang NP.

Baca Juga  Prabowo Subianto Capres Nomor Urut 2 Tiba di Bandara Internasional Samratulangi, Di Sambut Masyarakat Dengan Begitu Antusias

 

Media MatarakyatNews

Jumrana

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *